Universitas Pasundan



Profil Universitas Pasundan Bandung


Universitas Pasundan Bandung atau dikenal dengan sebutan UNPAS adalah sebuah universitas swasta ternama yang berada di Bandung , Jawa Barat , Indonesia . Universitas Pasundan memiliki kampus di 5 lokasi yang berbeda , yaitu 

  1. Kampus I yang berada di Jalan Lengkong Besar No.68 Bandung , 
  2. Kampus II berada di Jalan Tamansari No.6-8 Bandung, 
  3. Kampus III berada di Jalan Wartawan IV No.22 Bandung , 
  4. Kampus IV berada di Jalan Dr.Setiabudhi No.193 Bandung dan 
  5. Kampus V berada di Jalan Sumatera No.41 Bandung.
Universitas Pasundan Bandung (UNPAS) berdiri pada tanggal 14 November 1960 , keberadaanya tidak lepas dari tujuan dan cita - cita Paguyuban Pasundan . Sebagai Organisasi induk yang lahir pada tahun 1913 , sehingga esensi dan eksistensinya tidak terlepas dari garapan pengabdian Paguyuban Pasundan , terutama dalam turut mencerdaskan kehidupan dan kesejahteraan bangsa Indonesia . Unpas telah tumbuh dan berkembang menjadi sebuah Universitas terkemuka dan kebanggan masyarakat khususnya masyarakat jawa barat , terbukti dari jumlah mahasiswa yang saat ini menjadi yang terbesar di lingkungan Kopertis Wilayah IV Jabar dan Banten .

Kegiatan Akademik dilaksanakan oleh dosen berpengalaman yang terdiri dari Guru Besar tetap 32 orang , Dosen tetap dengan kualifikasi Doktor sebanyak 85 orang dan Magister sebanyak 254 orang serta 8 orang Dosen Asing dari Korea Selatan dan China . Pada 2009 , Universitas Pasundan menjadi salah satu dari 3 PTS se-Indonesia yang mendapatkan hibah untuk promosi perguruan tinggi tingkat Internasional melalui QS Star.

Selain itu Juga , Mahasiswa Universitas Pasundan bukan saja berasal dari 33 provinsi yang ada di Indonesia , tetapi juga dari mahasiswa asing negara - negara sahabar seperti Thaildan , Turki , Malaysia , Turkmenistan , Kirgistan , Singapura , Republik Somalia , Korea Selatan , Timor Leste , Polandia , Hongaria dan Afrika Selatan . Sampai saat ini , Universitas Pasundan memiliki 6 Fakultas , 26 Program Studi S1 , 5 Program Studi Pascasarjana dan 2 Program Doktor.


Prof.Dr.Ir.H.Eddy Jusuf Sp.,M.Si,M.Kom (Bapak Rektor Unpas)


Kampus ini terletak di Jln.Lengkong besar No.68
Kampus I Universitas Pasundan

Kampus ini berada di Jln.Tamansari No.6-8
Kampus II Universitas Pasundan

Kampus ini terletak di jalan Wartawan IV No.22
Kampus III Universitas Pasundan

Kampus ini berada di Jalan Setiabudhi No.193 Bandung
Kampus IV Universitas Pasundan

Kampus V Universitas Pasundan berada di Jalan Sumatera No,41 Bandung
Kampus V Universitas Pasundan

Sumber : Wikipedia
Thanks for your comment